Jumat, 08 April 2011

Kejadian yang terlupakan,namun bermakna

Halo,lama ga ngeblog nih.
maaf ya blog ku sayang!*bersihin sarang laba-laba*
Kita hari ini akan membahas tentang..........menulis!
saya akan ajari kalian cara menulis yang baik dan benar(ceilah).
cara menulis yang benar diawali dengan dasar-dasar dari menulis.
Cara pertama adalah tentukan karakter,setting,judul,dan isi dari cerita.Khusus buat yang bikin FanFiction,gunakan karakter dari game,filem,atau lainnya yang berkaitan dengan isi cerita.
Tip :
1. Kalo kamu mau semua baca,bikin cerita segaje mungkin agar terlihat menarik #plak
2. Usahakan judul menggunakan bahasa Inggeris
3. Gunakan summary(ringkasan)yang menarik dan tidak membingungkan
4. Jangan lupa untuk menggunakan bahasa yang benar,jangan pake bahasa alay!
5. Untuk yang nge-rate K sampe T,buat cerita singkat namun padat berisi agar tidak membingungkan pembaca yang terutama anak-anak
6. Jika kalian mau cari waktu,gunakan waktu yang amat senggang untuk menulis,karena dengan keberadaan kakak atau adik kalian bisa mengganggu aktivitas menulis kalian

Dan disini saya juga bakalan buka-bukaan!buat yang otaknya mesum,jangan ngeres dulu deh!saya maunya buka-bukaan soal diri saya sendiri.

saya benar-benar senang menulis,tapi hobi ini tidak disetujui secara mutlak oleh keluarga saya.Terutama,sang kakak yang hobinya ngomel dan dia selalu ga pernah ngasi contoh yang benar buat adeknya.
JIka kalian mau tahu yang sebenarnya,kakak saya itu orangnya suka sirik sama kepiawaian saya dalam menulis.Dianya aja yang suka marahin saya kalo nulis beginian,padahal dia sendiri ga pernah punya pengalaman nulis begini,buka pelajaran aja ndak!
Buat para kakak yang marahin adeknya kalo lagi nulis cerita menarik,jangan dimarahin.Mereka adalah salah satu orang yang suatu saat nanti akan berpengaruh besar di dunia.Jangan halangi mereka untuk berekspresi.

Saya pernah mengalami hal ini juga,tapi saya tak akan jera.I have to do it for the public readers!
Kreativitas juga perlu diasah demi mengasah cita-cita.Jika kalian adik-adik yang baca blog ini,kalian adalah kelompok yang punya kreativitas tinggi,jangan sia-siakan masa muda kalian untuk menulis!jika kakak kalian melarang,jangan pedulikan.HIDUP MENULIS!Oya,menulis juga salah satu cara menarik untuk mencegah terjadinya buta aksara.Mulailah menulis dari sekarang!

Jika kalian mau tahu penulis lain yang juga bernasib seperti saya.Dia adalah Raditya Dika,dia memang orang yang terlihat biasa saja,tapi dari pengalaman juga hal-hal yang selalu terkenang(baca:aib)dari tulisannya,dia terkenal.Mengapa bisa begitu?timbullah pertanyaan di benak kalian.Kalian mau tahu?

Dia punya rasa perjuangan tinggi,kreativitas tinggi,dan semangat '45 yang patut diacungi jempol.Dia selalau dilarang oleh ortunya untuk menulis berhubung nilainya yang jelek dan prestasinya yang biasa aja,tapi dengan perjuangannya melalui blog,dia membuat buku yang sudah kita kenal saat ini.Semua perjuangannya tidak dilupakan.

Para kakak dan adik yang saya hormati,jangan halangi mereka untuk menulis,karena itu adalah suatu hal kecil yang bisa berakibat besar bagi nusa dan bangsa.MERDEKA!MERDEKA!HIDUP MENULIS!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar